Kali ini gua bakal ngomongin hal yang agak berat. Tapi, gua usahakan bisa menuliskannya dengan kalimat sesederhana mungkin, sehingga orang awam seperti gua bisa mengetri dan mencerna dengan mudah.
Dalam berfikir secara logika, ada tiga method metode mengambil keputusan
1. Ponens
Ponens terjadi apabila ada statement yang berarti jika suatu syarat terpenuhi maka kondisi akan terjadiIni sering terjadi di dalam kehidupan kita. Contoh
Jika aku kalah maka aku akan push-up
Ternyata aku kalah, maka bisa disimpulkan aku push-up
Biar gampang, coba kita tulis dengan variabel,
p : aku kalah
q : aku push up
Intinya, Ponens itu ibarat kita melakukan konsekuensi dari janji yang kita buat
2. Tollens
Terjadi apabila ada statement yang jika suatu kondisi tidak terjadi maka syarat tidak akan terpenuhi
Contoh
Jika aku kalah maka aku akan push-up
Tollens itu kita tidak melakukannya karena kita tidak melanggar janji itu.
Kalo kita pake nalar, kita ibaratnya tidak melakukan sesuatu terhadap janji yang tidak kita langgar. Misal, gua janji kalo gua kalah, gua bakalan push-up. Suatu saat lu ngeliat gua gak push-up maka lu bisa menyimpulkan saat itu gua sedang tidak kalah.
Terus apakah kalo lu ngeliat gua push-up bisa disimpulkan kalo gua saat itu sedang kalah?. Hmm, ini akan gua bahas pada postingan selanjutnya
3. Silogisme
Terjadi jika suatu kondisi yang menjadi syarat terjadi, maka kondisi yang mengikuti syarat itu juga akan terjadi. Bingung?
Gua kasih contohnya,
Jika Ibu marah, maka aku menangis
jika aku menangis, maka bapak pulang
ini bisa disimpulkan langsung menjadi
Jika Ibu marah maka bapak pulang...
Karena kondisi 'aku menangis' menjadi syarat agar kondisi 'bapak pulang' terjadi
Kita bisa tulis dengan variabel seperti ini
Post a Comment